LIVE di Indosiar! Jadwal Lengkap Siaran Langsung Televisi Grup A, B, C, dan D Turnamen Piala Presiden 2022

- Senin, 13 Juni 2022 | 01:02 WIB
Gelaran turnamen pramusim Liga 1 2022-2023 Piala Presiden 2022 akan segera berdulir dan berikut jadwal lengkap dan daftar peserta yang ikut. (Dok. Indosiar)
Gelaran turnamen pramusim Liga 1 2022-2023 Piala Presiden 2022 akan segera berdulir dan berikut jadwal lengkap dan daftar peserta yang ikut. (Dok. Indosiar)

TINTA PUTIH - Turnamen pramusim Piala Presiden 2022 telah dimulai Sabtu 11 Juni 2022. Sebanyak 18 klub mengikuti turnamen ini. Empat kota yang menjadi tuan rumah yaitu Solo (Grup A), Samarinda (Grup B), Bandung (Grup C) dan Malang (Grup D).

Piala Presiden 2022 yang dibuka Grup A mempertandingan juara Liga 2 2021 yang juga tuan rumah, Persis Solo, melawan PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Sabtu 11 Juni 2022. Sebelumnya pengundian digelar PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Bandung, Minggu 29 Mei 2022.

Dalam babak penyisihan grup turnamen Piala Presiden 2022 ini akan terpilih dua tim terbaik masing-masing grup yang lolos ke perempat final. Selanjutnya babak perempat final akan berlangsung 1-2 Juli dengan memakai pertandingan sistem single match.

Baca Juga: Laga Perdana Grup C Piala Presiden 2022: Lawan 10 Pemain, Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1

Kemudian empat tim yang lolos semifinal bakal bertanding dengan sistem dua leg yaitu leg tandang dan leg kandang. Leg pertama semifinal pada 6 Juli, dan leg kedua 10 Juli mendatang.

Adapun pertandingan final bakal berlangsung juga dengan dua leg. Leg pertama berlangsung 14 Juli, lalu leg kedua 17 Juli. Liga 1 2022/2023 sendiri rencananya digelar mulai 27 Juli 2022.

Baca Juga: Merinding, Baru Saja Diresmikan Wali Kota Jembatan di Meksiko Ambruk Bua Wisatawan Jatuh

Grup A Piala Presiden 2022 ditempati Persis Solo, PSS Sleman, Persita Tangerang, PSIS Semarang, dan Dewa United. Grup B ada Borneo FC Samarinda, Barito Putera, Madura United, Persija Jakarta, dan RANS Nusantara FC.

Grup C yang berisikan empat tim dengan peringkat lima besar Liga 1 2021/2022 adalah Bali United, Persib Bandung, Bhayangkara FC, dan Persebaya Surabaya. Grup D dihuni Arema FC, Persik Kediri, Persikabo 1973, dan PSM Makassar.

Seluruh pertandingan turnamen Piala Preseiden 2022 rencananya disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan live streaming di Vidio.

Baca Juga: 6 Daya Tarik Desa Wisata Kecamatan Cijulang-Pangandaran

Berikut Jadwal Piala Presiden 2022:

Grup A (Stadion Manahan, Solo)

11 Juni 2022
16.00 WIB - Persis Solo vs PSS Sleman 

Halaman:

Editor: Gilang Teruna Purwadestian

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Laga Persib vs Persija Ditunda, Tiket Tidak Hangus

Minggu, 2 Oktober 2022 | 10:52 WIB

Terpopuler

X