TINTAPUTIH - Minimarket Tasco di Jalan Ibrahim Adji Kecamatan Indihiang Kota Tasikmalaya dibobol maling, Senin (1/8/2022). Kerugian lebih dari Rp 30 juta, belum termasuk belasan slop rokok yang ikut digondol oleh pencuri.
Salah seorang pengelola toko Rio mengatakan aksi pencurian itu diketahui ketika karyawan hendak membuka toko sekitar pukul 06.30 WIB.
"Karyawan mau buka toko, pas masuk ke belakang dia kaget karena ada uang tercecer di lantai," kata Rio.
Selain itu karyawan juga mendapati plafon ruangan dalam kondisi jebol. "Kemudian loker yang digunakan untuk menyimpan uang sudah dalam kondisi terbuka," kata Rio.
Baca Juga: Bahaya, Persib Masuk Zona Degradasi! Ini Hasil Lengkap Pertandingan dan Klasemen Liga 1 Pekan Kedua
Dia mengatakan uang tunai yang tersimpan di loker jumlahnya sekitar Rp 30 juta, sementara nilai rokok lebih dari Rp 5 juta.
Rio juga mengatakan uang yang disimpan di loker kantor minimarket itu sedianya akan diambil oleh pengelola pada pagi ini. "Memang biasanya kita mengambil uang dari toko itu setiap pagi. Jadi uang disimpan dulu di toko," kata Rio.
Polisi yang menerima laporan kemudian melakukan olah TKP dan melakukan pemeriksaan saksi-saksi.
Pelaku diduga masuk ke minimarket itu dengan cara membuka genting lalu membobol plafon ruangan. Setelah menguras benda berharga, dia kabur melalui jalur yang sama.
Baca Juga: Dear Wisatawan, Ini Tips Memilih Ikan Jambal Roti Oleh-oleh Khas Pangandaran yang Asli bukan KW
"Kaburnya lewat plafon yang dijebol juga. Naiknya dia menggunakan tangga yang ada di toko," kata Rio.
Dari rekaman CCTV, pelaku yang masuk ke toko satu orang. "Kalau dari CCTV pelakunya satu orang, rekamannya sudah diamankan polisi untuk diselidiki," kata Rio.
Dia mengatakan minimarket Tasco itu memang tidak ada penjaga atau petugas piket di malam hari. "Tidak ada yang piket," kata Rio.***
Artikel Terkait
Prakiraan Cuaca di Kabupaten Pangandaran Jumat Tanggal 29 Juli 2022 : Cenderung Berawan Sepanjang Hari
Seorang Kakek Dipaksa Mengemis oleh Cucunya Sendiri
Kreativitas Karang Taruna RW 05 Singkup Kota Tasikmalaya Galang Dana untuk HUT ke-77 RI Perlu Dikembangkan
Perhatian Pemkot Tasikmalaya untuk Petani Dipertanyakan KTNA, Beda dengan Kepala Daerah di Ciamis dan Banjar
Para Nakes Honorer di Kota Tasikmalaya Minta Kejelasan Nasib
'Jabar Bergerak' dan Pramuka UPI Kampus Tasikmalaya Dorong Kemandirian Disabilitas
Berbekal Video Tutorial di YouTube, Pria Brazil Nekat Mengoperasi Hidungnya Sendiri
Diduga Polisi Gadungan Lakukan Tilang
Warga Depok Dihebohkan dengan Temuan Beras Bansos yang Ditimbun Didalam Tanah
Nelangsa, Pasangan Ini Menikah Disaksikan Ibunya yang Sakit Setelah Sah Wafat