• Kamis, 21 September 2023

Pria ODGJ Pembakar Masjid di Garut Tak Punya BPJS

- Kamis, 26 Januari 2023 | 19:25 WIB
Kondisi masjid di Kecamatan Leles Kabupaten Garut yang dibakar pemuda ODGJ. (Ist)
Kondisi masjid di Kecamatan Leles Kabupaten Garut yang dibakar pemuda ODGJ. (Ist)

 

TINTAPUTIH - Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) berinisial E (29) pelaku pembakaran masjid Al Hidayah di Kampung Nagrog Desa Lembang Kecamatan Leles Kabupaten Garut, Minggu (22/1/2023) malam lalu, ternyata tidak memiliki BPJS Kesehatan.

Namanya tidak terdaftar oleh program perlindungan kesehatan dari negara itu, sehingga sedikit banyak menghambat upaya pengobatan terhadap dirinya.

Tuti Purwaningsih petugas kesehatan jiwa Puskesmas Lembang membenarkan ikhwal E yang belum punya BPJS. "Dari awal sudah diajukan, belum keluar juga. Mudah-mudahan setelah kejadian ini BPJS bisa dikeluarkan, sehingga bisa berobat rutin," kata Tuti.

Tuti memaparkan pelaku pembakaran masjid itu memang sudah lama mengidap gangguan jiwa. Bahkan E sudah dua kali masuk RSJ.

Baca Juga: Kedinginan jadi Alasan Pria ODGJ Membakar Masjid di Garut

Menurut Tuti, pelaku sempat berhenti pengobatan. Namun, sejak enam bulan terakhir, pelaku kembali rutin berobat.

Namun upaya penyembuhan itu menurut Tuti tak lantas membuat kondisi kejiwaannya stabil. Potensi bertingkah di luar nalar tetap ada, buktinya dia sampai membakar masjid.

"Beberapa yang bisa memicu kambuhnya gangguan jiwa adalah stres, diganggu orang lain, atau memiliki keinginan yang tak tersalurkan," kata Tuti.

Sebelum membakar masjid, pelaku juga kerap dilaporkan berbuat onar di kampungnya. Entah itu merusak rumah warga, menyerang warga dan lainnya.

Tak heran jika kamar pelaku pun didesain seperti penjara. Jendelanya dipasangi terali besi. "Kalau lagi mengamuk, baru dia dikerangkeng," kata Tuti.***

Editor: Faizal Amiruddin

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pencuri Ponsel di Toko Makanan Beku Terekam CCTV

Selasa, 18 Juli 2023 | 09:51 WIB

Bocah 4 Tahun Terjatuh dari Lantai 2 Masjid Al Jabbar

Minggu, 5 Februari 2023 | 12:10 WIB

Bus Budiman Tiba-tiba Terbakar di Garasi

Sabtu, 28 Januari 2023 | 15:46 WIB

Pria ODGJ Pembakar Masjid di Garut Tak Punya BPJS

Kamis, 26 Januari 2023 | 19:25 WIB
X